Ponorogo,- Dalam rangka mengatasi kesulitan rakyat disekelilingnya, sekaligus untuk meningkatkan stabilitas kondisi sosial masyarakat, Koramil 0802/02 Jenangan melaksanakan rehab Rumah Tidak Layah Huni (RTLH) yang ada diwilayah binaannya. Di Desa Kemiri, Sertu Mustakim Babinsa Koramil 0802/02 Jenangan melaksanakan rehab rumah milik Bapak Parlan warga RT 03 RW 01 Dusun Plosorejo berukuran 4X6 meter bersama dengan warga lingkungan sekitar.(14/05/2018)
Sementara itu, diseluruh wilayah tugas tanggung jawabnya Koramil 0802/02 Jenangan melaksanakan rehab RTLH milik warga sejumlah 18 unit yang tersebar diseluruh wilayah Kecamatan Jenangan. Sementara itu, pencapaian pengerjaan rehab keseluruhan diwilayah ini telah dikerjakan sebanyak 12 unit dan ditargetkan sebulan lagi seluruh sasaran dapat mencapai 100%.(Pendim0802)