Ponorogo,- Kepala Staf Kodim 0802/Ponorogo, Mayor Inf Misirin tadi malam mewakili Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Muhammad Radhi Rusin, S.I.P. menghadiri kegiatan pisah sambut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ponorogo, Minggu (30/01/2022).
Pisah sambut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ponorogo dari pejabat lama, H. Syaikul Hadi, S.Ag., M. Fil.I. ke pejabat baru, Dr. H. M. Nurul Huda, S.Ag., M.Pd. tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Ponorogo, H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M.
Kasdim 0802/Ponorogo yang hadir mewakili Komandan Kodim 0802/Ponorogo saat dikonfirmasi Media Center 0802 menyampaikan ucapan selamat jalan kepada pejabat lama dan selamat datang kepada pejabat baru.
“ Kami mewakili Komandan Kodim 0802/Ponorogo menyampaikan selamat jalan kepada Bapak H. Syaikul Hadi, S.Ag., M. Fil.I. Semoga di tempat tugas yang baru senantiasa diberi keberkahan dan kesuksesan, “ kata Kasdim 0802/Ponorogo.
“ Selanjutnya kepada Bapak Dr. H. M. Nurul Huda, S.Ag., M.Pd., selamat datang dan selamat bertugas di Kabupaten Ponorogo, “ ucap Kasdim 0802/Ponorogo.
Turut dalam kegiatan pisah sambut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ponorogo tadi malam antara lain : Bupati Ponorogo, H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M.; Wakil Bupati Ponorogo, Hj. Lisdyarita, S.H.; Kasdim 0802 Ponorogo, Mayor Inf Misirin; Kabagops Polres Ponorogo, Kompol Dhanang Prasmoko., SH.; Ketua DPRD Kab. Ponorogo, Sunarto, S. Pd.; Sekda Kab. Ponorogo, Dr. Drs. Agus Pramono, MM.; Staf Ahti Bupati Ponorogo; Asisten Sekretaris Daerah Kab. Ponorogo; Seluruh Kepala Dinas se-Kab. Ponorogo; Seluruh Kepala Badan se-Kab. Ponorogo dan seluruh Kepala Bagian Sekretariat Daerah Kab. Ponorogo.(MdC0802)