News
Loading...

Kodim Ponorogo Gelar Garjas Periodik I TA 2025 dan Garjas UKP

 


Ponorogo,-Hari ini Kodim 0802/Ponorogo menggelar kegiatan tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Periodik I tahun 2025 bertempat di Lapangan Merak Kodim 0802/Ponorogo jalan Basuki Rahmat Kota / Kabupaten Ponorogo, Senin (28/04/2025).

Tes Garjas Periodik I tahun 2025 dengan pemandu langsung dari Tim Jasrem 081/Dsj tersebut diikuti oleh anggota Kodim 0802/Ponorogo termasuk mereka para Bintara dan Tamtama yang memperoleh usulan kenaikan pangkat (UKP) periode 1 Oktober 2025 juga turut tes Garjas UKP.

Baik anggota yang mengikuti Garjas periodik maupun tes Garjas UKP, semua melaksanakan tes kesemaptaan yang sama yaitu tes kesegaran “A” lari selama 12 menit dilanjutkan tes kesegaran “B” yang terdiri dari pull up, sit up, push up, dan lunghes serta shuttle run dengan durasi waktu 1 menit serta tidak ketinggalan yaitu yang terakhir melakukan tes ketangkasan berupa renang gaya dada dengan jarak tempuh 50 meter bertempat di Kolam renang Tirto Menggolo Kota Kabupaten Ponorogo.

Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Dwi Soerjono melalui Media Center 0802 menyampaikan bahwa Garjas Periodik yang digelar selama dua hari ditambah Garjas UKP tersebut merupakan program dari Komando Atas untuk meningkatkan ketangkasan dan kebugaran prajurit.

“ Tes Kesegaran Jasmani prajurit Kodim 0802/Ponorogo dilaksanakan selama dua hari sampai dengan besok hari Selasa tanggal 29. Dan khusus bagi prajurit yang mendapat UKP 1 Oktober 2025 mengikuti  Garjas hari pertama, “ kata Dandim Ponorogo.

“ Ini merupakan salah satu program Komando Atas yang dijadwalkan secara berkala dan wajib dilaksanakan dengan tujuan untuk membina dan meningkatkan sekaligus mengukur sampai sejauh mana tingkat kebugaran fisik yang dimiliki prajurit Kodim 0802/Ponorogo, “ terang Letkol Inf Dwi Soerjono yang juga  menambahkan bahwa tes Kesegaran Jasmani juga dijadikan salah satu syarat bagi usulan kenaikan pangkat bagi prajurit termasuk anggota yang ada di Kodim 0802/Ponorogo.

Selanjutnya Pasipers Kodim 0802/Ponorogo Kapten Arm Amat Hariyono dalam kesempatan tersebut dihadapan pendukung dan peserta juga menyampaikan serta mewanti wanti kepada semuanya bisa  melaksanakan kegiatan dengan penuh rasa tanggung jawab. Terlebih bagi para peserta dihimbau agar bisa mengikuti tes Garjas dengan maksimal  yang tentunya disesuaikan dengan kemampuan masing masing sehingga pelaksanaan berjalan lancar dan  aman sesuai yang dihapakan.(MdC0802)

Tentang timmultimedia@gmail.com

Merupakan komando pembinaan dan operasional kewilayahan TNI AD dibawah Korem 081/DSJ dan bertempat di Ponorogo, Jatim.