Ponorogo,-Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Dwi Soerjono hari ini menghadiri Upacara dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 78 tahun 2024 bertempat di Pendopo Agung Kabupaten Ponorogo, Senin (01/07/2024).
Turut hadir mendampingi Dandim 0802/Ponorogo pada kegiatan yang digelar Polres Ponorogo tersebut yaitu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XVI Kodim Ponorogo Ny. Dina Soerjono beserta Perwira Staf dan perwakilan Danramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo.
Mewakili seluruh Keluarga Besar Kodim 0802/Ponorogo, Dandim menyampaikan ucapan selamat Hari Bhayangkara ke 78 tahun 2024. “ Keluarga Besar Kodim 0802/Ponorogo mengucapkan, Selamat Hari Bhayangkara ke 78 tahun 2024, “ kata Dandim 0802/Ponorogo.
“ Tetaplah menjadi yang terbaik sebagai garda terdepan dalam menjaga ketertiban dan keamanan negara. Polri Presisi mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia emas “ tegas Letkol Dwi Soerjono.
Untuk diketahui bahwa Upacara Hari Bhayangkara ke 78 Tahun 2024 di Pendopo Agung Kabupaten Ponorogo yang diikuti oleh sekitar 500 orang peserta dan tamu undangan tersebut bertindak selaku selaku Inspektur Upacara (Irup) adalah Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo, S.H., S.I.K., M.Si. M.M.(MdC0802)