News
Loading...

Persiapan Serah Terima Dandim, Tim Verifikasi Korem 081/Dsj Kunjungi Kodim 0802/Ponorogo

 



Ponorogo,- Kodim 0802/Ponorogo hari ini kedatangan tim verifikasi dari Korem 081/Dsj dengan tertua adalah Kepala Seksi Personil Korem 081/Dsj, Letkol Caj Drs. Sutejo. Kedatangan sepuluh orang tim verifikasi tersebut diterima langsung oleh Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Kasdim 0802/Ponorogo beserta para Perwira Staf Kodim 0802/Ponorogo , Senin (21/06/2021).


Kedatangan tim verifikasi ke Kodim 0802/Ponorogo tersebut dalam rangka kesiapan pelaksanaan serah terima jabatan Komandan Kodim 0802/Ponorogo dengan tujuan mendapatkan laporan  tentang kegiatan yang sudah maupun sedang dilaksanakan serta anggaran yang sudah terserap.


" Tim verifikasi ini bertujuan untuk melakukan pemeriksaan terhadap semua kegiatan baik yang sudah dilaksanakan maupun sedang dilaksanakan. Untuk itu saya berharap agar kegiatan ini benar - benar dilaksanakan secara teliti, transparan dan jangan ada yang ditutupi, " kata Dandim 0802/Ponorogo kepada Media Center 0802.


" Untuk para staf, saya berharap bisa memberikan dan membeberkan semua laporan yang diminta oleh tim verifikasi dengan benar dan penuh rasa tanggung jawab sehingga semua berjalan sesuai yang diharapkan, " jelas Letkol Inf Sigit Sugiharto. 


Selanjutnya tim verifikasi Korem 081/Dsj melakukan pemeriksaan produk di masing - masing staf ( staf Intel, Ops, Pers, Log dan staf Teritorial Kodim 0802/Ponorogo) secara detail dan teliti termasuk melakukan pemeriksaan terhadap materiil baik  kendaraan dinas maupun senjata.


Tim verifikasi Korem 081/Dsj yang turun ke Kodim 0802/Ponorogo antara lain : Kasipersrem 081/Dsj,  Letkol Caj Drs. Sutejo; Kasilogrem 081/Dsj,  Letkol Inf Heppy; Pjs. Kasiopsrem 081/Dsj, Mayor Inf Tri Joko Purnomo; Pasi Anev/Dalprogrem 081/Dsj, Mayor Inf Eko Wardoyo; Pasiintelrem 081/Dsj, Mayor Inf Ahmad Harsono, S.H; Pasi Bhakti TNI Siterrem 081/Dsj, Mayor Kav Nanang Choirudin;p Bamin Infolahtarem 081/Dsj, Serma Agung Huri. S.; Batiwatpers Sipersrem 081/Dsj, Serka Masrurin Budi Kurniawan; Bati Renprograrrem 081/Dsj Serka Eko; dan Bati Logrem  081/Dsj, Serka Suparman.(MdC0802)

Tentang timmultimedia@gmail.com

Merupakan komando pembinaan dan operasional kewilayahan TNI AD dibawah Korem 081/DSJ dan bertempat di Ponorogo, Jatim.