Ponorogo,- Salah satu solusi pencegahan banjir pada musim penghujan adalah melaksanakan normalisasi saluran pengairan yang telah ada. Koramil 0802/11 Bungkal bersama warga Desa Bungu Kecamatan Bungkal laksanakan pembangunan plengsengan saluran air sebagai pembuangan genangan air di desa tersebut.(06/06/2018)
Pelda Subandi Bati Tuud Koramil 0802/11 Bungkal bersama 2 orang anggota hari ini bersama puluhan warga Desa Bungu melalsanakan gotong royong pembangunan Plengsengan sepanjang 100 meter dan tinggi 70 centi meter guna Normalisasi aliran pembuangan henangan air di RT 02 RW 01 di desa tersebut. Diharapkan dengan lancarnya aliran air nantinya dapat mencegah luapan air yang biasanya menggenangi persawahan milik warga desa tersebut.(Pendim0802)